Remaja 16 Tahun Berlutut Cium Kaki Ibunya, Janji Tak akan Tawuran Lagi
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Zd (16) berlutut sambil mencium kedua punggung kaki ibunya di Mapolrestabes Semarang, Minggu (10/9/2017) pagi.
Warga Udowo itu meminta permohonan maaf dari sang ibunda.
"Ibu, saya tadi ikut tawuran. Saya berjanji tidak akan mengulang," seru Zd sesenggukan.
Perempuan berkerudung itu pun tak kuasa menahan tangis.
Dia mengatakan sangat kecewa terhadap tingkah buah hatinya.
"Semalam saya tidak tidur. Saya cari Zd, tetapi tidak ketemu. Kok paginya dapat kabar Zd ikut tawuran," ujar sang ibunda ke polisi, sembari menyeka air mata.
"Ini terakhir ya Zd. Selanjutnya kamu tidak boleh mengendarai motor. Ingat terus janjimu ini ke ibu," pintanya ke Zd.
Mereka pun saling berpelukan, lalu berpamitan pulang kepada para personel Elang.
Diberitakan, Tim Elang Polrestabes Semarang menangkap tujuh remaja terlibat tawuran di Jalan Pandanaran, tepatnya sekitar kawasan Pekunden, Minggu (10/9/2017) pagi.
0 Response to "Remaja 16 Tahun Berlutut Cium Kaki Ibunya, Janji Tak akan Tawuran Lagi"
Posting Komentar