Lezatnya Rawon Diolah Jadi Steak ala Chef Revo
Â
Â
Remaja 14 tahun inipun membeberkan resep spesial bagaimana mengolah daging menjadi steak dengan bumbu khas rawon dan taburan telur asin di atasnya.Â
Â
Â
Berikut, resep Rawon Steak with Salted Egg Crumb ala Chef Revo:Â
Â
Bahan:
Â
2 butir kluwak
1 siung bawang putih
2 siung bawang merah
1/2 cm kunyit
1 cm jahe
Garam secukupnya
Lada secukupnya
Gula secukupnya
1 sendok teh ketumbar
Minyak goreng
Serai
3 lembar daun jeruk
300 gram Daging sirloin
Tepung roti
Telur asin
Butter
Â

Â
Cara membuat:
Â
1. Haluskan semua bahan kecuali daging, serai dan daun jeruk.Â
Â
2. Balurkan bumbu tersebut pada daging. Diamkan selama 30 menit.
Â
3. Sembari menunggu bumbu meresap, panaskan minyak di wajan lalu masukkan daun jeruk dan serai. Kemudian masukkan daging yang telah dibumbui hingga tingkat kematangan medium rare.Â
Â
4. Tambahkan butter saat proses pematangan daging agar aromanya semakin sedap. Setelah dirasa telah mencapai tingkat kematangan medium rare, daging sudah bisa diangkat.Â
Â
5. Selanjutnya buat topping dengan memasak tepung roti dengan minyak goreng dan sisa bumbu yang dihaluskan. Parut telur asin diatasnya dan masak hingga  terasa kering.Â
Â
6. Letakkan steak rawon yang sudah matang diatas piring saji. Taburkan topping tepung roti di atasnya. Voila, steak bernuansa Jawa Timur siap Anda nikmati.
Â
Selamat mencoba!
0 Response to "Lezatnya Rawon Diolah Jadi Steak ala Chef Revo"
Posting Komentar