Sejumlah Cabang Sumbangkan Emas untuk Indonesia Hari Ini

Sejumlah Cabang Sumbangkan Emas untuk Indonesia Hari Ini

Suara.com - Para atlet Indonesia di SEA Games 2017 terus memaksimalkan penampilannya dan kembali menyumbangkan medali emas untuk Indonesia hari ini, Sabtu (26/8/2017).

Sejauh ini, terhitung hingga sekitar pukul 18.30 WIB, setidaknya sudah tujuh medali emas diraih Indonesia di hari ke-13 pelaksanaan SEA Games di Malaysia ini. Masing-masing adalah dari cabang pencak silat, ski air, tenis, balap sepeda dan judo.

Di cabang silat, emas diraih oleh tim beregu putra Indonesia di nomor silat seni. Sementara di cabang ski air, medali emas menjadi milik Muhammad Zahidi Putu, sementara rekannya Febrianto Kadir juga mampu meraih perak di nomor itu.

Di nomor tunggal putra cabang tenis, emas dipersembahkan oleh petenis andalan Indonesia, Christoper Rungkat. Sementara itu di cabang balap sepeda yang hari ini hanya memperebutkan emas nomor BMX, Indonesia menyapu bersih keduanya, masing-masing lewat Gusti Bagus Saputra (putra) dan Elga Kharisma Novanda (putri).

Dominasi juga ditunjukkan oleh para atlet Indonesia di perebutan emas cabang judo hari ini. Jika di nomor 73kg ke bawah putra emas diraih oleh Iksan Apriyadi, nomor 66kg ke bawah berhasil dimenangi oleh Mochammad Syaiful Raharjo.

Selain medali emas, masih ada pula medali-medali perak dan perunggu yang hari ini sudah berhasil diraih para atlet Indonesia, antara lain oleh tim hoki putra (perak), p erak ganda campuran tenis, atletik, tenis meja (putri), ski air, hingga taekwondo.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sejumlah Cabang Sumbangkan Emas untuk Indonesia Hari Ini"

Posting Komentar