Ada Kabar Novanto Ngantor Lagi, Elite Golkar Kumpul di DPR

Ada Kabar Novanto Ngantor Lagi, Elite Golkar Kumpul di DPR

Suara.com - Sejumlah  politikus Golkar berkumpul di ruangan pimpinan DPR, Nusantara III, Selasa (10/10/2017).

Politikus yang datang secara bergiliran, antara lain Azis Syamsuddin, Satya Yudha, dan Bambang Soesatyo.

Tak lama kemudian, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Agung Laksono muncul. Sebelum ini, Agung dari Sekretariat Jenderal DPR.

Peristiwa tersebut berbarengan dengan beredarnya informasi yang menyebutkan Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Ketua DPR Setya Novanto sudah kembali masuk kerja.

Beredar di kalangan wartawan foto mirip Novanto yang memakai jas berwarna hitam dengan syal di leher.  Ia melewati lift yang dibuka petugas pengamanan dalam. Perempuan dengan hijab berwarna putih dan pria berkemeja putih berdiri di dekatnya.

Belum ada informasi res mi yang mengonfirmasi keberadaan Novanto di DPR. Semua petugas pamdal yang berjaga di ruang pimpinan DPR mengatakan tidak tahu keberadaan Novanto.

Elite-elite Golkar yang kumpul di ruang pimpinan DPR juga tidak mau bicara mengenai kabar kedatangan Novanto.

"Kalau saya mau ketemu sekjen (DPR). (Kalau kabar Novanto?) Saya belum tahu, saya mau ngecek dulu," ujar Agung Laksono.

Setelah memenangkan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan otomatis status tersangka kasus e-KTP yang disandang Novanto gugur.

Beberapa hari setelah putusan, Novanto keluar dari RS Premier Jatinegara, Jakarta Timur. Novanto sejak 18 September berada di rumah sakit itu karena mengeluhkan sakit vertigo dan jantung. 

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Ada Kabar Novanto Ngantor Lagi, Elite Golkar Kumpul di DPR"

Posting Komentar