New Honda Revo X Tampil Lebih Agresif, Seperti Ini Tampangnya, Bro!
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA â" PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan dress up untuk motor bebeknya, Revo series dengan menghadirkan New Honda Revo X. Bebek underbone ini tampil dengan desain baru yang makin agresif dan sporty dengan tetap mempertahankan keunggulannya dalam memberikan ketangguhan dan kenyamanan motor bebek yang irit bahan bakar.
Yang baru di New Honda Revo X adalah front cover yang lebih berlekuk dengan sirip udara.
Untuk memperkuat tampilan desain yang tajam dan agresif pada New Honda Revo X maupun New Honda Revo Fit, AHM menyegarkan desain stripe dan desain dial panel meter yang kini semakin modern dan sporty.
Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan, Honda Revo hadir sebagai pilihan motor bebek terbaik dengan nilai fungsional tinggi dan menjadi motor teririt di kelasnya.
Selama lebih dari satu dekade kehadirannya di Indonesia, Â HondaRevo series menjadi model terlaris dan dipilih oleh lebih dari 5,2 juta konsumen hadir dengan fitur unggul dan menjadi pilihan terbaik bagi pengendara motor bebek.

âHonda Revo dicintai oleh penggemarnya karena nyaman dikendarai sehari-hari untuk memenuhi berbagai kebutuhannya. Karena itu kami menyuguhkan penyegaran desain baru ini untuk memberikan pilihan terbaik bagi pecinta motor bebek dengan tampilan yang semakin modern dan sporty namun tetap nyaman dan telah terbukti keandalannya," ungkapnya, Selasa (10/11/2017).
New Honda Revo X menyandang mesin dengan kapasitas sama seperti versi sebelumnya, yakni 110cc dengan teknologi PGM-FI, berpendingin udara.Â
Settingan mesin di motor ini diklaim dapat menjangkau 59,8 km jarak tempuh untuk 1 liter (metode ECE R40) menggunakan metode pengukuran EURO 3 (EURO 2 = 62,2 km/liter).
Baca: Inden Online Yamaha XMAX Dibuka Sampai ke Indonesia Timur, Mulai 10 Oktober
Baca: Pertama Kali Didaulat Jadi Juri Indonesia Idol Season 9, Bunga Citra Lestari Grogi!
0 Response to "New Honda Revo X Tampil Lebih Agresif, Seperti Ini Tampangnya, Bro!"
Posting Komentar