Begini Reaksi Idrus Marham Sikapi Kabar Bakal Masuk Kabinet Jokowi-JK

Begini Reaksi Idrus Marham Sikapi Kabar Bakal Masuk Kabinet Jokowi-JK


Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -‎ ‎Sekretaris Jenderal Golkar, Idrus Marham, membantah dirinya bakal masuk dalam kabinet pemerintahan Jokowi-JK.

Idrus mengaku belum ada komunikasi dirinya dengan pihak Istana terkait kabar bergabung dengan kabinet.

"Saya nggak pernah komunikasi masalah itu (masuk ke kabinet). Sekali lagi kita lebih konsen ke persiapan 2019," kata Idrus di kantor DPP Golkar, Jakarta, Jumat (11/8/2017).

Baca: AHY Bertemu Gibran, Politikus Golkar: Pertemuan Harus Betul Dari Hati

‎Mengenai berhembusnya kabar bahwa Jokowi akan melakukan reshuffle kabinet, menurut Idrus, Golkar menyerahkan sepenuhnya kepada orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Namun, dirinya menekankan jika ada reshuffle kabinet maka tujuannya adalah untuk peningkatan kinerja untuk rakyat.

Baca: Fahri Hamzah: Pak Jokowi Ambigu Soal Klemar-klemer atau Otoriter

"Reshuffle harus jamin peningkatan kinerja, produktifitas kinerja, sehingga rakyat rasakan reshuffle menguntungkan bagi rakyat," tuturnya.

‎Partai Golkar, lanjut Idrus dalam mendukung pemerintahan Jokowi-JK adalah tanpa syarat dan mempercayakan kepada pemerintah mengenai program-program yang akan dirasakan oleh rakyat.

"Sejak awal Golkar beri dukungan ke Jokowi-JK tanpa syarat. Nggak ada bargaining kekuasaan," katanya.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Begini Reaksi Idrus Marham Sikapi Kabar Bakal Masuk Kabinet Jokowi-JK"

Posting Komentar