Felda Sumbang Emas Pertama Wushu bagi Indonesia
Suara.com - Cabang wushu akhirnya meraih medali emas pertama di SEA Games 2017. Medali emas tersebut disumbangkan oleh Felda Elvira Santoso pada hari kedua pertandingan di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (21/8/2017).
Felda memastikan emas setelah memimpin perolehan nilai 9,67 di nomor Daoshu putri, mengungguli atlet rekan senegaranya Monica Pransisca Sugianto yang mendapat perak dengan total nilai 9,66, dan perunggu jatuh ke atlet Singapura Wei Ting Zoe Mui dengan 9,64.
"Saya sangat senang dan bangga bisa mendapat emas di sini," kata Felda yang tampak sumringah ketika diwawancarai wartawan seusai dia bertanding. "Ini SEA Games pertama saya, saya sangat senang tentunya," tambahnya.
Ketika ditanya tentang persaingan dalam pertandingan di nomor Daoshu itu, Felda mengatakan bahla lawan cukup kuat terutama atlet Vietnam Thie Phuong Giang Hoang. "Lawan bagus terutama yang dari Vietnam itu," kata atlet kelahiran Surabaya itu.
Disinggung tentang ke depan apa yang akan dilakukan setelah mampu merebut medali emas di SEA Games ini, Felda mengatakan akan ikut kejuaraan dunia. "Saya akan ke kejuaraan dunia di Rusia bulan depan," ucapnya.
Sementara itu manajer wushu Herman Wijaya mengatakan itu suatu kejutan Felda mampu merebut emas. "Ini kejutan, dia atlet baru yang baru pertama kali ikut SEA Games," ujar manajer wushu itu. (Antara)
0 Response to "Felda Sumbang Emas Pertama Wushu bagi Indonesia"
Posting Komentar