Google Siapkan Aplikasi YouTube Versi Hemat untuk Indonesia
Suara.com - Dalam acara 'Google for Indonesia yang dihelat hari ini, Kamis (24/8/2017), Google mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan aplikasi 'YouTube Go' yang didesain khusus untuk masyarakat Indonesia.
Aplikasi YouTube Go adalah versi hemat data dari aplikasi YouTube. Aplikasi ini didesain agar pengguna dapat menikmati video YouTube tanpa perlu menghabiskan banyak kuota internet.
Dipaparkan oleh Zuber Mohammaed selaku Head of YouTube Marketing for Next Billion Users, kehadiran YouTube Go dapat membantu mayarakat Indonesia yang ingin mendapatkan pengalaman menonton YouTube tanpa perlu khawatir boros data.
Zuber menjelaskan bahwa alasan di balik peluncuran YouTube Go di Indonesia tidak terlepas dari sebagian besar pengguna YouTube di Indonesia yang belum memiliki akses internet yang stabil. Perlu diketahui, pengguna bulanan YouTube di Indonesia mencapai 50 juta.
"Untuk negara seperti Indonesia, jaringan Internet via ponsel dan koneksi WiFi masih bisa dibilang terbatas. Untuk itu, YouTube mengembangkan aplikasi terpisah bernama YouTube Go," kata Zuber.
Lalu apa perbedaan antara YouTube dengan YouTube Go? Zuber menjelaskan bahwa YouTube Go akan senantiasa menginformasikan pengguna soal konsumsi data sebuah video.
"Di YouTube Go, Anda dapat memilih kualitas video sesuai dengan paket data yang digunakan. Alhasil, konsumsi data Anda akan lebih terkontrol," lanjutnya.
Secara tampilan, tidak ada perbedaan besar antara YouTube Go dengan YouTube. Namun, aplikasi YouTube Go hanya akan merokemendasikan 10 video setiap pemakaian.
Untuk saat ini, YouTube Go belum tersedia secara resmi. Namun, Anda dapat mendaftarkan diri di https://youtubego.com/signup/ untuk menjadi pengguna pertama.
0 Response to "Google Siapkan Aplikasi YouTube Versi Hemat untuk Indonesia"
Posting Komentar