Ini Cara Dewi Persik Jaga Kualitas Suara Dalam Padatnya Aktivitas

Ini Cara Dewi Persik Jaga Kualitas Suara Dalam Padatnya Aktivitas


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi dan aktris peran Dewi Persik mengaku melakukan lari di atas treadmill selama 15 menit setiap hari untuk menjaga stamina dan kualitas suaranya di tengah padatnya aktifitas.

Penyanyi dan aktris yang akrab disapa DP itu mengaku baru menyelesaikan akrifitasnya antara pukul dua dini hari dan baru bisa tidur pukul tiga atau pukul lima pagi.

Sementara dirinya harus beraktifitas kembali pukul sepuluh pagi.

Hal itu sebagaima diungkapkan DP saat jeda syuting program Pesbukers pada Selasa (29/8/2017) di Kantor ANTV, Karet Kuningan Setiabudi, Jakarta Selatan.

"Bangun bangun jam sepuluh aku latihan dulu setengah jam. Lima belas menit aku treadmill aja di rumah," ungkap penyanyi kelahiran Jember 16 Desember 1985 itu.

DP mengaku melakukan itu untuk menjaga stamina dan kualitas suaranya.

Menurut DP olahraganya itu bisa membuatnya meraih nada-nada tinggi.

DP mengaku suaranya akan mudah parau jika aktifitasnya tidak diimbangi dengan olahraga.

"Kalo aku nggak olahraga itu yang bikin suaraku cepet parau, cepet lelah, " ungkap DP.

Penyanyi yang akrab disapa DP itu mengaku kini tengah sibuk syuting sinetron, program TV dan sesekali menyanyi di acara off air.

Namun DP mengaku tidak pernah merasa kelelahan untuk menganyi dan berjoget.

Baginya, justru menyanyi dan bergoyang bisa meningkatkan semangatnya dalam beraktivitas.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Ini Cara Dewi Persik Jaga Kualitas Suara Dalam Padatnya Aktivitas"

Posting Komentar