Kebakaran Lahan di Banjarbaru - Tribunnews.com
Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Abdul Ghanie
TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Titik api muncul di kawasan Jalan Tembus Pelaihari-Pembataan di Kecamatan Liang Anggang, Banjarbaru, Selasa (22/8/2017).
Kobaran api merambat ke arah permukiman warga. Bermodalkan mobil tangki dan mesin pompa air, anggota Barisan pemadan Kebakaran (BPK) Landu turun ke lokasi untuk melakukan pemadaman.
Dandim 1006 Martapura Letkol Arm Andi Martopo melalui Danramil Liang Anggang Kapten Inf Kurmanto membenarkan kejadian itu.
Ia menuding penyebab kebakaran lantaran oknum tidak bertanggung jawab yang membuka lahan dengan cara membakar.
Padahal, pihaknya sudah jauh-jauh hari menyosialisasikan kepada masyarakat agar tidak membakar lahan dan hutan.
Tugas anggota BPK bertambah setelah menerima laporan kebakaran dari warga di kawasan Tegal Arum, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin, Rabu (23/8/2017) malam. Tepatnya di belakang SMPN 15 Banjarbaru.
Amat, Koordinator lapangan BPK Landu, mengatakan api berkobar besar. Pemadaman mengalami kesulitan karena angin bertiup kencang.
"Beruntung berkat kerjasama anggota kepolisian, TNI, pemadam kebakaran gabungan, api berhasil dipadamkan. Kobaran api betul-betul padam sekitar pukul 00.00, " ucapnya.(*)
0 Response to "Kebakaran Lahan di Banjarbaru - Tribunnews.com"
Posting Komentar