Maruarar: TMP Dukung Jokowi Atasi Kesenjangan

Maruarar: TMP Dukung Jokowi Atasi Kesenjangan


TRIBUNNEWS.COM, BOGOR-Indonesia hingga saat ini masih mengaami kesenjangan. Namun, kesenjangan ekonomi yang ada di masyarakat harus segera diselesaikan.

"Presiden Joko Widodo (Jokowi) serius dalam mengatasinya. Tentu saja, mengatasi hal ini bukan dengan cara-cara radikal melainkan dengan pemerataan ekonomi," ungkap Maruarar Sirait, Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih (TMP) Maruarar Sirait saat menyampaikan sambutan dalam acara Parade Kebhinekkan Nusantara di Parung Panjang, Bogor (Minggu, 27/8/2017).

Dalam acara ini hadir ribuan warga Kabupaten Bogor dari berbagai elemen lintas agama, lintas suku dan lintas budaya. Di antara yang hadir adalah tokoh dari Nahdlatul Ulama (NU), GP Ansor, Banser, KNPI, Pemuda Pelopor, Karang Taruna, IPNU, IPPNU, FP4GN, Gema MA, BNNK, Damas, PIK-R.

PPAPRI, Wiramuda Nusantara, PMII dan lain-ain. Hadir juga para guru dan siswa dari SMK Bina Putra Mandiri, Pondok Pesantren Modern Al-Hijrah hingga sekolah dasar yang ada di Kabupaten Bogor.

Acara ini juga dihadiri Ketua DPP PDI Perjuangan Sukur Nababan dan anggota DPR RI dari daerah pemilihan Kabupaten Bogor, Adian Napitupulu

Upaya pemerataan ekonimi terus dilakukan dengan aksi nyata dalam bentuk politik anggaran yang sangat berpihak pada rakyat. Karena itu, TMP mendukung Jokowi dalam mengatasi kesenjangan dengan pemerataan,"Maruarar menegaskan kembali.

"Ada empat program yang kini menjadi bagian dari upaya pemerataan ekonomi. Yaitu dengan Kartu Indonesia Pintar (KIS) yang sudah dibagikan bagi 19 juta pelajar, Kartu Indonesia Sehat (KIS). Anggaran desa yang mencapai Rp 60 triliun, serta pembagian sertifikat atau distribusi tanah," lanjutnya.

Acara yang dilaksanakan selain bentuk peringatan HUT 72 RI, juga dalam rangka menjaga, merawat dan membela nilai-nilai Pancasila, pluralisme dan kebhinnekaan. Ia memastikan, kelompok masyarakat yang mendukung Pancasila di negara ini merupakan kelompok arus utama dan mayoritas.

Karena itu, dengan cara ini maka ia mendorong masyarakat yang selama ini diam atau menjadi silent majority untuk bergerak melawan segala bentuk yang bisa mengancam Pancasila.

"Mari kita menjadi Pancasilais sejati, bukan yang gadungan. Kita sesama anak bangsa jangan mau diadudomba. Cukup politik pecah belah ada di era penjajahan. Kita lawan segal upaya politik devide at impera yang mau memecah bangsa," kata Maruarar.

Ia mengapresiasi Panglima TNI Jenderal Gator Nurmantyo, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan seluruh elemen masyarakat yang bersatu dalam membumikan nilai-nilai Pancasila. Dan setiap tantangan akan lebih mudah diselesaikan apabila seluruh elemen masyarakat bersatu.

"TNI, Polri, Pemerintah dan masyarakat harus bersatu bersama-sama membumikan kembali nilai-nilai Pancasila dan semangat Bhineka Tunggal Ika," lanjutnya.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor, Irfan Hendrajat dalam kesempatan yang sama mengapresiasi kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan bukti nyata TMP dalam mendukung semua program pemerintahan Jokowi yang berpihak pada rakyat.

"Menunjukkan, TMP merupakan kekuatan kaum muda progressif yang menjaga Pancasila," ujarnya.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Maruarar: TMP Dukung Jokowi Atasi Kesenjangan"

Posting Komentar