Putra Mahkota Kerajaan Denmark Ditolak Masuk Bar di Brisbane
Ketatnya Undang-undang lisensi minuman keras di Queensland, Australia, menjadi "mimpi buruk" bagi pemilik salah satu bar di Kota Brisbane Pasalnya, penjaga bar tersebut terpaksa menolak masuk calon raja Denmark, Putra Mahkota Frederik, karena dia tidak menunjukkan kartu identitas diriUU yang bertujuan membatasi kekerasan terkait alkohol dan obat terlarang ini mengharuskan tempat yang buka hingga lewat tengah malam di Queensland untuk memindai kartu ID pengunjung setelah Pukul 10:00 malamPangeran Frederik dilaporkan berada di Brisbane untuk menghadiri balapan perahu pesiar Hamilton Island Race WeekPangeran Frederik yang menikahi Putri Mary yang kelahiran Australia, baru dibolehkan masuk ke bar bernama Jade Buddha Bar pada hari Jumat (17/8/2017) malam itu, setelah unit perlindungan resmi dari Kepolisian Queensland meyakinkan pihak keamanan bar bahwa mereka dapat membiarkan anggota keluarga kerajaan ini masuk tanpa melanggar hukumOrang yang sangat baikSalah satu pemilik bar terse but Jade Phillip Hogan mengatakan bahwa aturan pemindaian kartu ID tersebut menimbulkan mimpi buruk bagi pengelola bar"Putra mahkota muncul dan dia didampingi unit pengawal bersamanya, tapi mereka berpakaian sipil," katanya"Para pengawal menolak untuk mengizinkan petugas keamanan kami untuk memeriksa kartu ID Putra Mahkota Mereka tidak mau mengatakan siapa dia Mereka mengatakan mereka adalah polisi dan semuanya tampak sangat tidak biasa mengingat aturan hukumnya bahwa kami harus memindai orang," jelas Hogan"Para petugas keamanan melakukan pembicaraan, tapi untuk adil terhadap Sang Pangeran, dia memang sepertinya orang yang sangat baik," tambahnya"Dia pasti tertarik untuk datang, karena dia pergi namun kembali lagi 15 menit kemudian," katanyaSetelah melakukan penelusuran di situs pencari Google, melakukan konfirmasi bahwa para pengawal itu benar petugas polisi serta menelepon pihak lisensi minuman keras, akhirnya semua rombongan diperbolehkan masuk
0 Response to "Putra Mahkota Kerajaan Denmark Ditolak Masuk Bar di Brisbane"
Posting Komentar