Sambut Kemerdekaan RI Ke-72, Mandiri Tunas Finance Gelar Program Spesial Pembelian Mobkas
Sambut Hari Kemerdekaan, Mandiri Tunas Finance Gelar Program Spesial
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Â Memeriahkan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 portal jual-beli mobil Carmudi.co.id bersama Mandiri Tunas Finance (MTF) menggelarprogram spesial pemberian voucher kepada konsumen untuk transaksi yang memanfaatkan pembiayaan dari MTF selama bulan Agustus 2017.
Program ini berlaku untuk unit kendaraan yang bertanda khusus âVoucher 2,5jtâ di situs Carmudi Indonesia di berlokasi di area Jabodetabek.
Konsumen dapat melihat unit kendaraan yang ikut serta dalam program ini di www.carmudi.co.id/mtf.
Jika kemudian tertarik membeli mobil tersebut dengan memanfaatkan fasilitas pembiayaan dari MTF, calon konsumen tinggal menghubungi Carmudi Indonesia untuk mendapatkan fasilitas pembiayaan. Jika pengajuan kredit mendapat perrsetujuan MTF, konsumen berhak mendapatkan voucher senilai Rp 2,5 juta.
Program menarik dari MTF ini digelar mengantisipasi tren naiknya penjualan mobil bekas di semester kedua 2017.
Khusus di segmen mobil bekas, CEO baru Carmudi.co.id, Rafael Jeffry Anwar Sani memperkirakan, penjualan mobil bekas di semester kedua tahun ini akan tumbuhan di atas 10 persen.
Jeffry menjelaskan, mobil bekas masih menjadi pilihan konsumen karena harganya terjangkau. Selain itu, uang muka (down payment) yang harus dibayarkan konsumen juga cukup rendah.
"Mobil bekas selalu dijadikan opsi kedua. Jika mobil baru terlalu mahal, maka banyak konsumen yang lari ke mobkas," ujar Jeffry.
Dia juga menilai, pasar mobkas di Indonesia tetap akan tumbuh positif karena sudah memiliki target konsumen.
0 Response to "Sambut Kemerdekaan RI Ke-72, Mandiri Tunas Finance Gelar Program Spesial Pembelian Mobkas"
Posting Komentar