'Tentara Manunggal Membangun Desa, Kodim Kendal Siaga Sebulan Penuh'

'Tentara Manunggal Membangun Desa, Kodim Kendal Siaga Sebulan Penuh'


TRIBUNNEWS.COM, KENDAL - Kodim 0715 akan melakukan pengerasan jalan sepanjang 1550 meter di Desa Jungsemi, I Kecamatan Kangkung.  

Hal itu dalam rangka program Tentara Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Reguler ke 100 tahun 2017 Korem 73 Makutarama.

Dandim 0715 Kendal Letkol Czi Hendro Edi Busono mengatakan, pelaksanaan TMMD diprioritaskan membangun sejumlah infrastruktur seperti jalan beton sepanjang 1.550 meter x 3 meter.

Selain itu, ia juga membuat pos kampling, bedah rumah, pembuatan gorong-gorong, dan jamban di desa Jungsemi.

Pembangunan infrastruktur tersebut ditargetkan selesai satu bulan dengan menerjunkan 100 personel.

"Kami terjunkan ratusan personil dan dibantu masyarakat juga, jika dalam satu bulan belum selesai maka akan personil akan lembur malam hari, " ujarnya di pembukaan TMMD di Desa Jungsemi, pekan lalu.

Selain pembangunan, juga akan diadakan penyuluhan ke warga mulai penyuluhan kesehatan, kesadaran berbangsa dan bernegara, tentang narkoba, juga wawasan kebangsaan.

Dia optimis dengan semangat kemanunggalan TNI-Rakyat dapat percepat pembangunan di daerah.

"Keseimbangan fasilitas umum dan mental masyarakat harus sebanding lurus. Sehingga TMMD melakukan keduanya,” tegasnya.

Camat Kangkung Sugeng Riyadi berterima kasih adanya program TMMD di wilayahnya sebab akan memberikan manfaat bagi masyarakat desa Jungsemi.

"Pengecoran jalan tersebut semoga bisa mendongkrak jumlah pengunjung pantai Jungsemi sehingga ke depan bis jadi destinasi wisata," harapnya.

Kegiatan pelaksanaan TMMD memakan dana Rp 1, 3 miliar. Sumber biaya yang digunakan dari APBD tingkat 1 sebesar Rp. 160.000.000, APBD tingkat 2 sebesar Rp 1.115.000.000,- dan Swasembada masyarakat Rp. 40.000.000.

TMMD ini bertujuan sebagai pengabdian TNI ke masyarakat untuk membantu infrastruktur jalan, memberikan wawasan kebangsaan, bela negara, penyuluhan-penyuluhan dan bahaya laten komunis. Kami juga bekerjasama dengan telkom pemasangan wifi di kodim kendal untuk memudahkan prajurit untuk akses teknologi informasi dan juga untuk masyarakat.(*)

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "'Tentara Manunggal Membangun Desa, Kodim Kendal Siaga Sebulan Penuh'"

Posting Komentar