Diumumkan Menangkan Nobel Sastra 2017, Ishiguro: Saya Kira Hoax

Diumumkan Menangkan Nobel Sastra 2017, Ishiguro: Saya Kira Hoax

Suara.com - Kazuo Ishiguro, novelis Inggris yang terkenal dengan karyanya "The Remains of the Day", memenangkan Nobel Sastra 2017 pada Kamis (5/10/2017). Komite Nobel mengatakan karya-karya Ishiguro sangat indah, seperti paduan dari dua sastrawan ulung, Franz Kafka dan Jane Austen.

Ishiguro sendiri mengaku terkejut dengan kabar itu. Meski mengaku tersanjung, ia mengatakan bahwa awalnya ia mengira berita itu cumah hoax belaka.

Pengumuman kemenangan Ishiguro juga menandakan bahwa pada tahu ini Nobel Sastra kembali ke jalur konvensional lagi, setelah pada tahun lalu hadiah bergengsi itu diserahkan kepada penyanyi Amerika Serikat, Bob Dylan.

"Hadiah ini datang ketika dunia sedang gamang akan nilai-nilainya, akan kepemimpinannya, dan akan keamanannya. Saya berharap kehormatan ini, bahkan dalam cara yang kecil, bisa mendrong kekuatan-kekuatan di dunia untuk melakukan kebaikan," kata Ishiguro.

Lelaki kelahiran Jepang itu bercerita bahwa dia sedang duduk di dapur rumahnya ketika agennya menelepon dan mengabarkan bahwa ia memenangkan Nobel Sastra 2017.

"Saya kira itu cuma hoax, apalagi di masa yang penuh kabar palsu seperti sekarang ini. Jadi saya meminta mereka untuk memeriksa kabar tersebut," jelas Ishiguro ketika diwawancarai di kediamannya di London.

"Kemudian seorang perempuan menelepon dari Swedia dan meminta saya menerima hadiah itu... Saya sangat terkejut betapa rendah hatinya mereka, seolah-olah mereka sedang mengundang saya untuk hadir di sebuah pesta," cerita dia.

Salah satu karya Ishiguro yang sangat terkenal adalah "The Remains of the Day" yang terbit pada 1989. Karya itu menerima anugerah Man Booker Prize pada tahun yang sama.

Pada 1993 karya itu diangkat ke layar lebar dengan judul yang sama. Dibintangi aktor Anthony Hopkins, film itu masuk nominasi Oscar.

"Dia adalah penulis novel yang sangat hebat. Menurut saya, jika Anda menggabungkan Jane Austen dan Franz Kafka, Anda akan mendapatkan Ishiguro," kata Sana Danius, sekretaris permanen Akademi Swedia, lembaga yang memilih pemenang Nobel Sastra.

Ishiguro sendiri berhak atas hadiah sebesar 9 juta kronor Swedia bersama medali yang akan diterimanya pada Desember mendatang bersama para pemenang Nobel 2017 lainnya.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Diumumkan Menangkan Nobel Sastra 2017, Ishiguro: Saya Kira Hoax"

Posting Komentar