Insiden Barcelona, terbaru dalam rangkaian serangan mobil di Eropa

Insiden Barcelona, terbaru dalam rangkaian serangan mobil di Eropa

Kepolisian Spanyol sudah menerbitkan foto seorang pria bernama Driss Oubakir yang diduga menyewa mobil barang yang ditabrakkan ke kerumunan orang di Barcelona, Spanyol.

Insiden di kawasan Las Ramblas itu -yang merupakan tujuan wisata utama di Barcelona- menewaskan sedikitnya 13 orang dan melukai 100 lebih lainnya.

Media setempat melaporkan bahwa Driss Oubakir, yang berusia 20-an tahun lahir di Maroko, yang termasuk dalam satu dari dua orang yang sudah ditangkap terkait dengan insiden tersebut.

Barcelona, Spanyol,
AFP/LLUIS GENE
Polisi memperlakukan serangan Barcelona sebagai aksi terorisme.

Namun laporan-laporan menyebutkan Oubakir mengatakan tidak terlibat kepada polisi dan dokumen miliknya dicuri.

Polisi memberlakukan serangan tersebut sebagai aksi terorisme.

Serangan dengan menggunakan mobil atau truk sering terjadi di kawasan Eropa, dengan jumlah korban jiwa terbesar di Nice, Prancis, pada pertengahan Juli 2016.

Seorang pria Tunisia, Mohamed Lahouaiej-Bouhlel, mengarahkan truknya ke kerumunan orang di Promenade des Anglais dan 86 orang tewas saat mengikuti perayaan Hari Bastille.

______________________________________________________________________

Serangan mobil di Eropa

-. Charlottesville, Virginia, Amerika Serikat, 12 Agustus 2017: James Fields didakwa dengan pembunuhan setelah dengan sengaja menabrak kerumunan para pengunjuk rasa, seorang tewas.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Insiden Barcelona, terbaru dalam rangkaian serangan mobil di Eropa"

Posting Komentar