Kata Gading Marten Soal Foto Yuni Shara Berbalut Selimut di Atas Sofa

Kata Gading Marten Soal Foto Yuni Shara Berbalut Selimut di Atas Sofa


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa waktu lalu sempat digegerkan foto penyanyi Yuni Shara yang hanya menggunakan selimut berwarna putih di atas sofa, dan seakan tidak menggunakan baju dan celana.

Foto tersebut diunggah oleh Yuni Shara di akun instagram miliknya @yunishara36 yang sekaligus menjelaskan bahwa pakaiannya itu, bukan seperti terlihat ia tidak menggunakan pakaian dalam lagi, yang dimaksud oleh orang-orang.

"Dibalik lensa sahabat... @gadiiing .. Foto ini look nya aja yang sexy, saya pake celana panjang yang saya gulung sedengkul dan atasan sabrina. Selama pemotretan saya dibantu adik saya dan dari YSteam. Dibalik pemotretan #45secangkirkopi atau #dibaliklensasahabat ini saelalu ramai yang membantu," tulis Yuni dalam kolom keptionnya.

Ketika ditemui dalam jumpa pers film Love For Sale di Coffeeshop Godi HQ, di kawasan Jeruk Purut, Ampera, Jakarta Selatan, Selasa (29/8/2017) presenter dan aktor Gading Marten (35) menjelaskan bahwa dalam proses pemotretan ia dan Yuni tidak hanya berduaan saja.

"Mbak yuni itu lagi mau bikin buku, Di Balik Lensa Sahabat. Tompi, saya, Ade Govinda, Rizal Armada, jadi dia tahu beberapa teman yang suka foto dan minta foto-in dia," kata Gading Marten.

Gading menambahkan, persepsi atau penilaian seksi seperti dimata khalayak dan netizen, merupakan hak dari setiap orang dalam menilai foto tersebut.

Karena, suami dari Gisella Anastasia ini lebih senang menyoroti dari sudut pandang seni.

Bapak satu anak itu juga menegaskan proyek bersama tersebut, murni untuk membantu kakak kandung Krisdayanti itu.

"Dia (Yuni Shara) bilang pokoknya tentang hidupnya banget, rekaman, dia suka ngopi, dia suka baca, hidupnya dia. masing-masing kebagian part-nya, jadi gue sih dengan senang hati banget mau motoin," ucapnya.

Lanjut Gading, anak aktor senior Roy Marten itu pun tidak memikirkan komentar negatif dari netizen mengenai foto Yuni Shara yang ia kerjakan.

"Jadi tergantung orang pandangannya gimana, seperti apa orang itu, bagaimana orang melihat karya seni seperti apa. Setiap orang memang isi kepalanya beda. Ada yang isinya negatif aja, ada. Kalau gue sih lebih ke emang ga negatif dan lebih suka hal positif," ujar Gading Marten.

(WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO‬‬)

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Kata Gading Marten Soal Foto Yuni Shara Berbalut Selimut di Atas Sofa"

Posting Komentar