Ajudan Siti Masitha Akhirnya Beberkan Detik-detik OTT KPK

Ajudan Siti Masitha Akhirnya Beberkan Detik-detik OTT KPK


Laporan Wartawan Tribun Jateng, Mamdukh Adi Priyanto

TRIBUNNEWS.COM,TEGAL- Selain sejumlah kontraktor, petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga memeriksa ajudan Wali Kota (nonaktif) Tegal Siti Masitha Soeparno, Kamis (14/9/2017).

Pemeriksaan yang dilakukan di Gedung Bhayangkari Kota Tegal itu terkait kasus korupsi yang menjerat Siti Masitha.

Siti Masitha memiliki beberapa ajudan. Namun, yang diperiksa KPK ajudan bernama Akhbari Cinthya Berliani.

Ari, panggilan akrabnya, datang ke ruang pemeriksaan yang dijaga ketat polisi sekitar pukul 09.00 WIB.

Ia datang sendirian ke gedung yang berada di Jalan Yos Sudarso Kota Tegal itu.

Setelah beberapa jam diperiksa, ia keluar dan mau memberikan pernyataan kepada awak media.

Ia mengatakan, banyak pertanyaan yang dilontarkan petugas KPK.

Pertanyaan yang diajukan hanya seputar kegiatan Siti Masitha selama ia mengawalnya.

"Hanya ditanya seputar kegiatan ibu (Siti Masitha Soeparno)," kata perempuan berkacamata itu.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Ajudan Siti Masitha Akhirnya Beberkan Detik-detik OTT KPK"

Posting Komentar