Ini Cara Maman Antisipasi Permainan Menyerang Bali United
Suara.com - Pemain Persija Jakarta Maman Abdurrahman telah mempunyai cara untuk meredam permainan cepat yang dipertunjukkan oleh Bali United. Menurutnya, kekompakan antar tim salah satu kuncinya.
Persija bakal berjumpa Bali United dalam laga lanjutan Liga 1 2017 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (15/9/2017).
"Kalau saya lebih berpikir bagimana mengorganisasi tim saya, bagaimana kekompakan ketika kami bertahan, itu yang saya pikirkan. Sampai pertandingan melawan Bali United ini, kami menjadi tim yang paling sedikit kebobolan. Berarti kita punya tim yang kompak dari striker, hingga ke belakang," kata Maman di lapangan Samudra Kuta, Bali, Rabu (13/9/2017).
Mantan pemain Persib Bandung itu juga mengaku telah mendapatkan arahan dari Pelatih Persija Stefano Cugurra Teco untuk mengantisipasi beberapa pemain. Namun, Maman enggan menyebutkan pemain yang harus dijaganya itu
"Coach setiap pertandingan selalu memberikan pemain kunci lawan yang harus diwaspadai. Itu sudah dipraktikan kemarin saat latihan, mereka ke mana ke mana coach sudah tahu cara meredamnya," jelasnya.
Lebih jauh, Maman mengaku cukup senang dengan antusias Jakmania yang berada di Bali. Oleh karena itu, Maman bertekad agar bisa memenangkan pertandingan sebagai kado kepada Jakmania.
"Yang pasti Jakmania tidak hanya di bali yah. Mereka selalu luar biasa buat saya, tidak pernah tidak ada, mereka selalu hadir. Tentunya ini jadi suatu motivasi kami untuk memberikan yang terbaik buat mereka," pungkasnya.
0 Response to "Ini Cara Maman Antisipasi Permainan Menyerang Bali United"
Posting Komentar