Persiden Jokowi Pesan Nasi Padang dari Istana Pakai Ojek Online
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -â Presiden Joko Widodo menceritakan pengalamannya dalam memesan makanan yang tidak perlu datang ke restoran lagi, tetapi tinggal memencet sebuah aplikasi di smartphone dan makanan tersebut langsung diantar pakai ojek online.
â"âSaya pesan gado-gado tidak usah datang ke warung gado-gado. Kalau saya di Istana kepingin nasi Padang, tinggal klik, nasi padangnya nongol," ujar Jokowi dalam acara Indonesia Business & Development Expo 2017 di JCC, Jakarta, Rabu (20/9/2017).
Menurut Jokowi, perkembangan teknologi sudah menggeser pola perdagangan di dalam negeri, dari sebelumnya berdagang secara offline (membuka toko) tetapi sekarang masuk ke dunia online.
Baca: Presiden Jokowi: Ada Pergeseran Perdagangan dari Offline ke Online
Adanya perdagangan online, kata Jokowi, juga memudahkan masyarakat dalam bertransaksi karena tidak perlu mengeluarkan tenaga untuk datang ke toko, terkena macet di jalan, serta ikut mengantre di kasir.
"Sekarang cuman keluarkan HP (handphone), pesan dan tinggal tunggu barang di antar," ucap Jokowi.
âDengan adanya perubahan yang begitu cepat, Jokowi pun meminta masyarakat Indonesia untuk sadar telah terjadi perubahan setiap detiknya dan jangan dianggap sebuah ancaman tetapi peluang.
"Ini selalu saya ulang dimana-mana, mengenai perubahan dunia, perubahan global yang begitu cepat. Saya ulang terus supaya sadar ada perubahan yang betul-betul melanda dunia," tuturnya.
0 Response to "Persiden Jokowi Pesan Nasi Padang dari Istana Pakai Ojek Online"
Posting Komentar