Beijing dalam keadaan siaga demi Kongres Partai Komunis Cina

Beijing dalam keadaan siaga demi Kongres Partai Komunis Cina

Di balik kemegahan Kongres Partai Komunis Cina (PKC) yang berlangsung di ibu kota Beijing, banyak hal yang dilarang untuk memastikan kongres berlangsung tanpa gangguan dan dalam kondisi yang terbaik.

Kongres lima tahunan PKC ini merupakan peristiwa politik terbesar dengan pergantian beberapa anggota politbiro dan juga penegasan akan kepemimpinan Presiden Xi Jinping, yang akan berlangsung setidaknya untuk lima tahun lagi.

Maka pagelaran itu harus berlangsung lancar tanpa gangguan sedikitpun.

Mulai pembukaan kongres pada Rabu (18/10), para penumpang kereta bawah tanah Beijing diperiksa satu persatu, termasuk barang bawaannya, dan sudah diumumkan peringatan kepada para penumpang bahwa waktu perjalanan akan lebih lama dari biasanya.

Tapi bukan hanya keamanan saja yang ditingkatkan, karena Beijing juga ingin tampak 'sehat dan bersih polusi' saat 2.000 delegasi dari seluruh Cina berkumpul di Beijing.

Maka penyalaan api di sekitar tempat kongres di Balai Rakyat termasuk salah satu yang dilarang untuk memastikan polusi udara di Beijing tidak seburuk seperti biasanya.

Berikut beberapa kebijakan yang ditempuh di balik Kongres Partai Cina yang berlangsung hingga akhir Oktober.

1. Mengendalikan polusi

Pabrik dan industri baja di sekitar Beijing ditutup untuk mengurangi tingkat polusi. Walau pemerintah Cina memang sedang berupaya keras untuk memberantas polusi di seluruh negeri, seperti disampaikan Perdana Menteri Li Keqiang, Maret lalu, upaya yang lebih serius ditempuh di ibu kota Beijing.

Pada awal September digelar rapat khusus para pejabat lingkungan di Beijing untuk memastikan langkah-langkah pengurangan polusi, baik dari pabrik, kendaraan bermotor, maupun pemanggangan makanan.

Sementara pasar terbesar untuk logam dan bahan bangunan di Beijing sudah ditutup sejak Jumat (13/10), menurut koran Beijing Daily, dan direlokasi ke Provinsi Hebei, sekitar 300km di sebelah Barat Daya Beijing.

2. Larangan pesawat dan balon udara

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Beijing dalam keadaan siaga demi Kongres Partai Komunis Cina"

Posting Komentar