Fenomena Banyak Perwira Polisi yang Disebut-sebut Akan Maju di Pilkada

Fenomena Banyak Perwira Polisi yang Disebut-sebut Akan Maju di Pilkada


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar mengenai majunya anggota Polri dalam Pilkada 2018 semakin menguat. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto, mengungkapkan baru satu anggotanya yang dipastikan maju dalam Pilkada.

"Info terbaru satu dan yang lain-lain nanti kita belum tahu, nanti perkembangannya kita lihat itu seperti apa," ujar Setyo kepada wartawan di PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2017).

Satu anggota Polri yang telah dikabarkan maju dalam Pilkada adalah Komandan Korps Brimob Polri, Irjen Murad Ismail.

Murad secara resmi maju dalam  Pilkada Maluku, setelah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai balon Gubernur Maluku di Sekretariat PDIP Maluku pada Mei lalu.

Terkait hal tersebut, Setyo menegaskan kembali himbauan Kapolri Jenderal Tito Karnavian agar anggotanya mundur dari jabatannya setelah resmi maju dalam Pilkada.

Baca: Banjir di Cipete Utara, Ridwan Tewas Tersengat Kabel yang Terendam Saat Pindahkan Televisi

Baca: Bertahun-tahun Tak Punya Pacar, Pria di Bekasi Sodomi 6 Anak, Mengaku Terinspirasi dari Film Porno

"Ada aturannya, nanti kalau sudah mendaftar harus mundur. Tadi bapak Kapolri kan bilang kalau memang sudah mantap dan yakin sebaiknya memang mengundurkan diri," tegas Setyo.

Selain Murad, Wakalemdiklat Polri, Irjen Pol Anton Charliyan dan Kapolda Irjen Pol Paulus Waterpauw juga dikabarkan akan maju dalam Pilkada 2018.

Nama Anton muncul dalam penjaringan aspirasi internal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) untuk Pilkada Jawa Barat. Sementara Paulus dikabarkan akan maju dalam pemilihan gubernur Papua 2018 mendatang.

قالب وردپرس

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

1 Response to "Fenomena Banyak Perwira Polisi yang Disebut-sebut Akan Maju di Pilkada"

  1. Haloo Guys , Bingung Mau cari SITUS GAME ONLINE yang menghasilkan ??
    Dari pada bingung DAN menghabiskan KUOTA tanpa menghasilkan,
    Yuk langsung aja Gabung di situs terlengkap
    dan terbesar di ASIA , yaitu di MBO128 nomor satu loooh Guys di
    ASIA . BONUS nya banyak banget dan Permainan nya lengkap banget loh guyss
    |
    MBO128 memberikan Bonus Untuk Member Baru Sebesar 15%
    dan masih banyak Bonus lainnya

    Cukup menggunakan 1 USER ID/AKUN sudah bisa bermain banyak Game di sini.

    > SLOT
    > CASINO LIVE
    >SPORTSBOOK/BOLA
    >TEMBAK IKAN
    >POKER
    >TOGEL

    Tunggu apalagi,, Segera Daftarkan Guys....!!


    Untuk Info dan Registrasi bisa langsung hub:
    Whatsapp : 0852-2255-5128
    Line : agens1288
    Telegram : AgenS128
    https://linktr.ee/agens128

    BalasHapus