Beli Makanan Pakai Uang Negara, Istri PM Israel Dituntut
Suara.com - Jaksa Agung Israel Avichai Mandleblit memastikan bakal menuntut Sara Netanyahu, istri Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, karena diduga menggunakan uang negara untuk membeli makanan serta barang mewah.
Avichai, seperti diberitakan Channel 2, menduga Sara membeli barang pribadi senilai USD 115.000 memakai dana masyarakat. Demikian isi satu laporan yang dipublikasikan pada Kamis (7/9/2017).
Sara sendiri sudah dipanggil kejaksaan untuk rapat dengar pendapat. Setelahnya, Avichai mengumumkan status Sara sebagai tedakwa pada Jumat (8/9) waktu setempat.
Dalam laporan yang dipublikasikan kejaksaan, Sara telah diperiksa setelah dicurigai memesan makanan dan furnitur taman yang pembayarannya dibebankan pada negara.
Padahal, makanan dan furnitur itu untuk keperluan vila pribadi keluarga Sara di Caesarea, kota kalangan kaya di Israel tengah.
Selain itu, Sara juga diperiksa karena diduga menggunakan perawat negara yang ditempatkan di rumah dinas perdana menteri, untuk merawat orangtuanya.
Untuk diketahui, sang suami, PM Benjamin juga tengah mengadapi dua penyelidikan pidana karena diduga melakukan korupsi dan menerima uang suap.
0 Response to "Beli Makanan Pakai Uang Negara, Istri PM Israel Dituntut"
Posting Komentar