West Ham United vs Tottenham Hotspur: Tottenham Menang 2-3
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Torehan dua gol penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane (24), ke gawang West Ham United membuat The Hammers jadi mangsa favorit kedua Kane di Liga Inggris .
Tottenham berhasil memperbaiki catatan buruk saat bermain di markas West Ham setelah selalu kalah 0-1 dalam dua pertemuan sebelumnya.
Bermain di London Stadium, Sabtu (23/9/2017) malam WIB, skuat asuhan Mauricio Pochettino berhasil menuai kemenangan dengan skor 3-2.
Selain dua gol Kane pada menit ke-34 dan ke-38, satu gol Spurs lainnya disumbangkan Christian Eriksen (60').
â" OptaJoe (@OptaJoe) September 23, 2017
Sementara itu, dua gol balasan tim berjulukan The Hammers ditorehkan Javier Hernandez (65') dan Cheikhou Kouyate (87').
Kane kini sudah mengoleksi 7 gol hanya dari enam pertandingan terakhirnya melawan West Ham dari total 11 penampilan.
Jumlah tersebut menjadikan West Ham sebagai tim paling banyak kedua dibobol Kane setelah Leicester City (10 gol).
Tujuh gol Harry Kane ke gawang West Ham United:
23 September 2017 - West Ham 2-3 Tottenham (2 gol)
20 November 2016 - Tottenham 3-2 West Ham (2 gol)
22 November 2015 - Tottenham 4-1 West Ham (2 gol)
22 Februari 2015 - Tottenham 2-2 West Ham (1 gol)
0 Response to "West Ham United vs Tottenham Hotspur: Tottenham Menang 2-3"
Posting Komentar